Setiap orang pasti mengalami perubahan-perubahan saat beranjak dewasa. Masa perubahan ini dikenal dengan istilah pubertas. Ciri pubertas ditandai dengan perubahan pada fisik, psikis, dan seksual.Pengertian PubertasPubertas adalah masa ketika seorang anak mengalami perubahan fisik, psikis, dan pematangan fungsi seksual. Pubertas berasal dari bahasa latin pubes, artinya masa menuju dewasa.Perubahan pada masa pubertas dipengaruhi oleh hormon yang ada dalam tubuh. Masa pubertas setiap anak berbeda-beda tetapi pada umumnya dimulai saat berumur 8 hingga 10 tahun dan berakhir lebih kurang di usia 15 hingga 16 tahun.Beberapa faktor yang mempengaruhi cepat atau lambatnya datang masa pubertas yaitu metabolisme tubuh, pola hidup, makanan, dan pengaruh lingkungan.Ciri PubertasSaat mengalami masa pubertas, terdapat perubahan-perubahan fisik yang muncul baik untuk anak laki-laki maupun perempuan.Terdapat beberapa perbedaan perubahan antara anak laki-laki dan perempuan meskipun ada juga yang sama. Selengkapnya tentang ciri-ciri pubertas diulas berikut ini.Ciri-Ciri Pubertas Laki-LakiPundak dan dada bertambah bidangSuara berubah menjadi berat / cenderung bassTumbuh kumisTumbuh jakun di tenggorokanTangan dan kaki bertambah besarMengalami mimpi basahKetertarikan dengan lawan jenisTubuh bertambah berat dan tinggiTumbuhnya rambut-rambut di sekitar ketiak dan kemaluanTumbuh jerawatCiri-Ciri Pubertas PerempuanSuara berubah menjadi melengkingDada mulai membesarPinggul mulai membesar dan melebarMengalami menstruasiSudah memproduksi sel telurKetertarikan dengan lawan jenisTubuh bertambah berat dan tinggiTumbuhnya rambut-rambut disekitar ketiak dan kemaluanTumbuh jerawatBaca Juga : Pengaruh Gaya Terhadap BendaCiri-ciri diatas merupakan ciri umum yang dialami anak ketika beranjak dewasa. Tidak selalu setiap anak mengalami seluruh ciri-ciri diatas, dan hanya mengalami beberapa saja.Apa yang dilakukan jika telah menjelang dan mencapai masa pubertas?Menjaga kebersihan badanSaat memasuki masa pubertas biasanya bau badan anak menjadi lebih bau dari sebelumnya, sehingga harus meningkatkan kebersihan dengan mandi dan keramas secara teratur. Serta menggunakan pakaian yang dapat menyerap keringat.Menjaga gaya hidup sehatMenjaga makanan yang bergizi, waktu istirahat yang cukup, serta olahraga secara teratur.Menjaga pergaulanSetelah memasuki masa pubertas, organ reproduksi sudah mulai aktif. Sehingga pergaulan antara anak laki-laki dan perempuan yang salah dapat menyebabkan kehamilan.Masa pubertas ini sangat penting bagi orang-orang terdekat (keluarga, lingkungan, dan sekolah) untuk mengarahkan anak menuju hal-hal positif, diantaranyamemberikan pendidikan agamamemilih pergaulan yang membawa dampak yang positifmendukung penyaluran hobi keberbagai aktivitas seperti olahraga, seni musik, seni tari, maupun kegiatan sosialmemberikan teladan yang patut dicontoh anakmembatasi akses menuju perangkat digital dan kendaraan bermotor
Setiap orang pasti mengalami perubahan-perubahan saat beranjak dewasa. Masa perubahan ini dikenal dengan istilah pubertas. Ciri pubertas ditandai dengan perubahan pada fisik, psikis, dan seksual.
Pengertian Pubertas
Pubertas adalah masa ketika seorang anak mengalami perubahan fisik, psikis, dan pematangan fungsi seksual. Pubertas berasal dari bahasa latin pubes, artinya masa menuju dewasa.
Perubahan pada masa pubertas dipengaruhi oleh hormon yang ada dalam tubuh. Masa pubertas setiap anak berbeda-beda tetapi pada umumnya dimulai saat berumur 8 hingga 10 tahun dan berakhir lebih kurang di usia 15 hingga 16 tahun.
Beberapa faktor yang mempengaruhi cepat atau lambatnya datang masa pubertas yaitu metabolisme tubuh, pola hidup, makanan, dan pengaruh lingkungan.
Ciri Pubertas
Saat mengalami masa pubertas, terdapat perubahan-perubahan fisik yang muncul baik untuk anak laki-laki maupun perempuan.
Terdapat beberapa perbedaan perubahan antara anak laki-laki dan perempuan meskipun ada juga yang sama. Selengkapnya tentang ciri-ciri pubertas diulas berikut ini.
Ciri-Ciri Pubertas Laki-Laki
- Pundak dan dada bertambah bidang
- Suara berubah menjadi berat / cenderung bass
- Tumbuh kumis
- Tumbuh jakun di tenggorokan
- Tangan dan kaki bertambah besar
- Mengalami mimpi basah
- Ketertarikan dengan lawan jenis
- Tubuh bertambah berat dan tinggi
- Tumbuhnya rambut-rambut di sekitar ketiak dan kemaluan
- Tumbuh jerawat
Ciri-Ciri Pubertas Perempuan
- Suara berubah menjadi melengking
- Dada mulai membesar
- Pinggul mulai membesar dan melebar
- Mengalami menstruasi
- Sudah memproduksi sel telur
- Ketertarikan dengan lawan jenis
- Tubuh bertambah berat dan tinggi
- Tumbuhnya rambut-rambut disekitar ketiak dan kemaluan
- Tumbuh jerawat
Baca Juga : Pengaruh Gaya Terhadap Benda
Ciri-ciri diatas merupakan ciri umum yang dialami anak ketika beranjak dewasa. Tidak selalu setiap anak mengalami seluruh ciri-ciri diatas, dan hanya mengalami beberapa saja.
Apa yang dilakukan jika telah menjelang dan mencapai masa pubertas?
- Menjaga kebersihan badan
Saat memasuki masa pubertas biasanya bau badan anak menjadi lebih bau dari sebelumnya, sehingga harus meningkatkan kebersihan dengan mandi dan keramas secara teratur. Serta menggunakan pakaian yang dapat menyerap keringat. - Menjaga gaya hidup sehat
Menjaga makanan yang bergizi, waktu istirahat yang cukup, serta olahraga secara teratur. - Menjaga pergaulan
Setelah memasuki masa pubertas, organ reproduksi sudah mulai aktif. Sehingga pergaulan antara anak laki-laki dan perempuan yang salah dapat menyebabkan kehamilan.
Masa pubertas ini sangat penting bagi orang-orang terdekat (keluarga, lingkungan, dan sekolah) untuk mengarahkan anak menuju hal-hal positif, diantaranya
- memberikan pendidikan agama
- memilih pergaulan yang membawa dampak yang positif
- mendukung penyaluran hobi keberbagai aktivitas seperti olahraga, seni musik, seni tari, maupun kegiatan sosial
- memberikan teladan yang patut dicontoh anak
- membatasi akses menuju perangkat digital dan kendaraan bermotor